Bagi pemburu video hantu di Youtube, pasti tak asing dengan video hantu dalam lift di Raffles Place Singapore. Sebuah video yang memperlihatkan penampakkan asing didalam lift teresebut sudah berhasil membuat beberapa web lain ramai untuk memperbincangkannya.
Video tersebut memperlihatkan dua orang sedang mengobrol sembari berjalan menuju lift. Mereka lantas terlihat asik berbincang satu sama lain. Disaat mereka hendak beranjak keluar dari lift, tiba-tiba sosok "ketiga" muncul dari arah belakang salah seorang diantara mereka! Silahkan klik disini untuk melihat videonya!
Keren kan!
Harus saya akui video ini sangat keren.
Meskipun sekedar hoax belaka.
Hoax!?
Benar. Video tersebut hanyalah hoax.
Tapi bukan sembarang hoax, lho. Sebuah perusahaan yang bernama Global Manpower Professional (GMP) yang didirikan pada tahun 1991, telah memberikan motifasi "unik" bagi para pekerja untuk tidak pulang larut malam demi menjaga kesehatan.
Motivasi unik yang saya maksud ada pada video hantu itu.
Bagaimana mungkin!?
Mungkin saja. Sebuah video resmi dari GMP telah mengakui bahwa video hoax tersebut dibuat untuk tujuan kebaikan. Walaupun mungkin ada unsur lain dibalik itu. Meningkatkan pengunjung Raffles Place misalnya.
Berikut adalah kutipan dari video resmi tersebut atau klik disini untuk melihat video tersebut dari Youtube:
"Di GMP, kami ingin menyoroti bahaya kerja lembur. Stres, kelelahan, kurang enak badan. Dan.... jika Anda benar-benar beruntung, Anda mungkin akan melihat hantu!
Hanya bercanda. Kerja terlambat sama sekali tidak sehat."
Dalam memberikan "motivasi" tersebut, GMP dibantu pula oleh McCann World group. Sebuah perusahaan yang didirikan pada tahun 1997, dan bergerak di bidang pengembangan ide serta penjualan ide.
Farrokh Madon, Excecutive Creative Director untuk MCann World Group Singapore yang juga membantu GMP dalam memasarkan iklannya, mengatakan bahwa Raffles Palace Ghost adalah "sepenggal iklan" di Singapura yang menyajikan bagaimana ide brilian mampu menghasilkan sebuah hasil yang luar biasa dengan biaya iklan yang minim.
Lalu bagaimana caranya "hantu" tersebut muncul tiba-tiba di belakang salah satu pria di lift itu?
Semua itu akan terjawab pada video dibawah ini atau klik disini untuk melihatnya dari Youtube!
Nah, sudah tidak ada lagi alasan untuk takut menggunakan lift.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar